Narutopedia Indonesia
Mendaftar
Advertisement
Narutopedia Indonesia

Chōji Akimichi (秋道チョウジ, Akimichi Chōji) adalah seorang anggota Klan Akimichi dari Konohagakure. Meskipun sensitif tentang berat badannya, Choji tetap berdedikasi untuk teman-temannya, terutama di Tim Asuma.

Latar Belakang

Chōji terlahir di klan Akimichi, dan memang sudah ditentukan menjadi kepala klan Akimichi ke 16 (秋道16代目当主, Akimichi Jūrokudaime Tōshu) setelah ayahnya Chōza. Sejak kecil, ia tak pandai dalam permainan anak - anak, salah satunya "Ninja" yang mana merupakan gabungan dari "ucingan" dan "petak umpet". Rekan satu timnya selalu menyalahkannya karena tim yang ada Chōji selalu kalah. Suatu hari, mereka melarang Chōji ikut bermain. Shikamaru mengundurkan diri dari permainan untuknya dan menyemangati Chōji. Sejak saat itu Shikamaru dan Chōji menjadi sahabat. Walaupun itu memang sudah menjadi tradisi diantara 3 klan.

Saat di akademi, Chōji selalu ketahuan makan dikelas. Selain itu, dia juga selalu membuat masalah bersama Shikamaru, Naruto, dan Kiba. Saat selama cerita Master jebakan Gennō, pernah disebutkan bagaimana ia, Shikamaru, Kiba, dan Naruto selalu melewatkan jam pelajaran kunai.

Kepribadian

180px-Chojis Dream

Chōji di dalam mimipinya

Chōji adalah orang yang sangat baik dan peduli. Sifatnya ini merupakan kekuatan terbesarnya menurut ayahnya Chōza dan mantan gurunya Asuma.Dia sangat mudah sekali bersemangat jika tentang makanan. Dia sangat marah jika seseorang memanggilnya "gendut". Meskipun begitu, ia tak pernah menyembunyikan rasa cintanya pada makanan dan rasa laparnya dihadapan temannya. Dia akan berjuang mati - matian demi melindungi keripik kentang terakhir dalam bungkusnya. Sejak Shippuden, gaya makannya lebih terkontrol dan tidak mengganggu tugasnya sebagai shinobi.

Chōji sangat loyal terhadap teman - temannya terutama Shikamaru. Bahkan ia tidak bisa bertarung melawan Edo Tensei gurunya, Asuma saat Perang Dunia Shinobi ke-4

Penampilan

ChojiAkimichi

Choji di Part 1

Chōji mempunyai rambut spiky berwarna coklat, dan tanda lingkaran di pipinya. Dan seperti orang - orang di klannya, ia bertubuh gemuk. Di Part-I, ia menggunakan celana hitam, selendang panjang putih, haori hijau, dan dalaman putih bertuliskan kanji untuk makanan (食, shoku). Dia juga menggunakan headband-nya dengan gaya yang memungkinkan rambutnya dibagi dua.

356229-choji

Choji di Part 2

Di Part-II, ia menggunakan baju merah dan pelindung besi bertuliskan kanji untuk makanan di sepanjang tubuhnya, lengan, kaki bagian atas, yang merupakan standar klannya. Rambutnya tumbuh sangat panjang. Selama Perang Dunia Ninja ke-4, ia menggunakan rompi standar Konoha disamping masih menggunakan pakaian seperti biasanya.

Di The Last: Naruto The Movie, dia terlihat lebih kurus dari biasannya. Memotong rambutnya sampai pendek dan menumbuhkan janggut kecil di dagunya. Pakaiannya masih sama, hanya saja diganti dibagian lengan yaitu pelindung besinya.

Trivia

  • "Choji" berarti "kupu-kupu (Chō-)" dan "anak kedua (-ji)" ditambahkan bersama. Kupu-kupu adalah serangga yang dikenal makan yang manis - manis. Chōji juga mempunyai sayap kupu-kupu yang terbuat dari chakra setelah makan pil merah ketiga selama pertarungannya melawan Ninja Bunyi Jirōbō.
  • Chōji adalah satu-satunya anggota asli 15 Genin yang tidak berada dalam top 30 karakter di keenam dan jajak pendapat popularitas karakter Naruto terbaru. Dia juga tidak berdaa di dalam peringkat 30 dalam jajak pendapat kelima. Tempat terbaiknya adalah tempat ke-21 di jajak pendapat ke-empat.
  • Menurut databook(s):
    • Hobinya adalah membeli dan memakan snack
    • Chōji tidak berkeinginan bertarung dengan siapapun, kecuali jika ada makanan yang dilibatkan.
    • Makanan kesukaan Chōji adalah BBQ Korea dan junk food. Sedangkan makanan yang tidak disukai adalah apapun yang tak termakan.
    • Chōji sudah menyelesaikan 39 misi resmi : 17 rank-D, 13 rank-C, 6 rank-B, 3 rank-A, 0 rank-S.
    • Kata - kata favorit Chōji adalah "Daging" (肉, niku).
    • Chōji adalah satu - satunya karakter yang stat-nya turun, yaitu skor Hand-Seal. Skornya menurun setengah antara databook kedua dan ketiga.
  • Di Naruto: Uzumaki Chronicles 2, diketahui bahwa Chōji takut dengan kadal setelah dia melihat boneka kadal peliharaannya Ibushi.
  • Di dalam Elemen Angin dengan menghisap keripik kentang dan menyebutnya "Elemen Angin: Teknik Penghisap" (風遁・大吸引, Fūton: Daikyūin, English TV: Wind Style: Great Suction) yang membuat Naruto mempertanyakan jenis elemen angin apa itu.
  • Di interview Shōnen Jump 2012, Masashi Kishimoto menyatakan bahwa Chōji dan Killer B adalah karakter favoritnya saat itu.
  • Meskipun Chōji menggunakan Elemen Tanah: Teknik Praktik Bata di manga, Elemen Tanah dihapus dari daftar elemen alam-nya di databook keempat.
Advertisement